Saturday, August 06, 2016

Saturday, August 06, 2016TSaturday, August 06, 2016

Cara Menggunakan Tagar (Hashtag) di Instagram

Tagar (simbol #) sering ditemui di media sosial, seperti Twitter, Google+, Facebook, dan media sosial lainnya. Tagar biasa digunakan sebelum kata yang dianggap penting oleh penulisnya seperti dalam kalimat berikut ini.

"#newbieseason merupakan sebuah #blog yang berisi berbagai informasi menarik."

Tagar biasanya digunakan untuk mengelompokkan suatu pesan pada media sosial. Sehingga pesan yang mengandung tagar dapat dengan mudah dicari.

Tanda pagar (tagar), atau dalam bahasa Inggris disebut hashtag, pada awalnya adalah sebuah tanda untuk menunjukkan nomor (misalnya #1, yang merupakan singkatan dari “nomor satu”) atau disebut dengan tanda nomor (number sign). Istilah tanda nomor, saat itu hanya populer di Kanada. Di sebagian besar Amerika Serikat dikenal sebagai tanda pon (pound sign). Sementara di luar Amerika Utara, tanda ini disebut sebagai tanda pagar (hash key) yang biasa digunakan pada pesawat telepon.

Tagar sering digunakan dalam teknologi informasi untuk menyoroti arti khusus, misalnya pada tahun 1970 memiliki makna langsung dalam bahasa assembly dari PDP-11 ketika ditempatkan di samping simbol atau angka. Pada tahun 1978,  Brian Kernighan dan Dennis Ritchie menggunakan tagar (#) dalam bahasa pemrograman C.

Tagar kemudian digunakan dalam jaringan IRC untuk mengelompokkan label dan topik. Tagar juga digunakan untuk menandai pesan individu yang relevan dengan kelompok tertentu dan topik tertentu. Pada umumnya, semua saluran (channel) atau topik yang tersedia di seluruh jaringan IRC diawali dengan tanda pagar (#).


Cara Menggunakan Tagar (Hashtag) di Instagram

1. Tentukan tagar untuk gambar Anda.

Ingatlah bahwa tagar adalah kata kunci pencarian yang digunakan orang untuk menemukan gambar. Misalnya, jika orang lain ingin mencari gambar kuku cantik, ia akan mencari di tagar # nails, dan seluruh gambar dengan tagar #nails akan muncul sesuai waktu unggahannya. Artinya, Anda harus menggunakan tagar yang relevan dengan gambar.

  • Misalnya, jika Anda mengirim foto Anda dan teman di pesta perpisahan ke Instagram, Anda mungkin ingin menggunakan tagar seperti #prom #friends #dress #shoes #formal #highschool #seniors #party
  • Ingatlah, Anda tidak bisa menandai gambar dengan lebih dari 30 tagar.

2. Masuklah ke bagian keterangan gambar anda.

Masukkan setiap kata dengan awalan tanda pagar. Misalnya, jika Anda ingin menandai kata beachmasukkan # beach.

3. Kirim foto Anda

Kini, foto Anda akan muncul saat seseorang mencari kata kunci yang Anda masukkan.

Bagi Anda yang pernah bermain di twitter tentu sudah tidak aneh lagi dengan yang namanya TAGAR / tanda pagar (#) yang juga di kenal dengan isitalah Hashtag bahkan mikroblog ini yang jadi pelopor penggunaan tagar. Cara menggunakan cukup memberikan tanda pagar sebelum kata apa saja yang sobat inginkan misalkan menulis status dengan tulisan #newbieseason

0 komentar:

Post a Comment

Posted By : Guggie Season

Guggie Season adalah nama saya, tapi biasa dipanggil sebagai Guggie dan saya tinggal di Medan, Sumatra Utara... Saya seorang Gamers yang baru saja menggeluti dunia Blogger dan Internet Marketing. Blog saya adalah newbie-season.blogspot.co.id. Semoga apa yang saya buat di blog saya dapat bermanfaat buat sobat semua. Selamat mencoba !!!

Popular Posts

Newbie-Season. Powered by Blogger.